Rabu, 27 April 2011

Tips Menunggu yang Cerdas


Oleh : Riyadi Hidayat

Banyak dari kita pasti setuju dengan pendapat bahwa “hal yang paling membosankan adalah menunggu” ya...kata menunggu berarti kegiatan yang dilakukan untuk menanti sesuatu yang sampai batas waktu tertentu. Sungguh hal yang mubah jadinya kalo menunggu dihabiskan dengan hal-hal yang tidak produktif. Kita memang akan dihadapkan bayak pilihan untuk menunggu. Apalagi di era teknologi saat ini banyak alat bantu yang bisa membuat kita menghabiskan waktu. Tapi ...tentu kita sebagai seorang muslim harus menjadikan waktu itu tidak untuk kegiatan yang merugi.
Inilah beberapa Tips untuk menunggu yang cerdas
  1. Membaca.
Aktivitas ini adalah aktivitas yang sangat mudah untuk dilakukan tentunya. Membaca berbagai media bisa dilakukan. Baca Koran, Baca Majalah, Baca Novel dll. Tapi...ada aktivitas yang lebih cerdas dari semua itu yaitu membaca Al-Quran. Tentu hal ini bisa dilakukan dimanapun ( terutama tempat yang suci ). Keuntungannya adalah kita akan menambah pahala dari setiap huruf yang kita baca dan semakin tenang hati kita. Manfaat lainnya yang mendengarkan juga akan mendapat pahala. Cerdas bukan?
  1. Menulis.
Menulis bagi sebagian orang yang memiliki hobi ini tentu akan sangat mengasyikan. Di sela waktu sambil menunggu aktivitas kita akan lebih produktif. Kita bisa mencurahkan segala isi kepala dan hati pada sebuah tulisan. Manfaatnya hasil tulisan kita bisa bernilai komersial apabila kita bisa mengirimkan ke media, contohnya aja ke Annida he..... Asyik bukan?
  1. Ngobrol.
Ngobrol adalah aktivitas yang mengasyikan bagi orang-orang yang suka ngocol. Aktivitas ini bisa dilakukan dengan orang yang duduk di sebelah kita. Berbagi pengalaman tentang banyak hal tentu akan menambah perbendaharaan pegetahuan kita, selain itu kita bisa menginfokan sesuatu yang kita miliki, siapa tahu orang disebelah kita bisa tertarik dengan produk kita kemudian mau membelinya atau kerjasama dengan kita. Ok buka?...he.....
  1. Ngenet.
Di era teknologi saat ini ngenet bisa dilakukan dimana-mana. Adanya HP, Laptop, Note book yang mudah dibawa kemana-mana bisa kita gunakan untuk internetan. Kita bisa browsing tentang hal-hal yag membuat kita semakin cerdas. Membaca media online atu mencari gambar-gambar yang menambah motivasi hidup. Atau kita bisa memanfaatkan jejaring sosial untuk melihat aktivitas teman-teman kita. Bisa juga kita membaca status tokoh-tokoh penting yang membuat kita semakin bersemangat. Sip tenaaan itu...he....
  1. Berdzikir.
Kalo yang ini lebih ok lagi, dengan berdzikir tentu hati kita akan menjadi lebih tenang. Aktivitas ini tentunya dilakukan ketika menunggu sesuatu hal yang membuat hati kita was-was. Insya Allah dengan berdzikir kekhawatiran yang timbul semakin berkurang karena tingkat kepasrahan kita pada Allah swt semakin tinggi. Subhanallah ini baru ok.
  1. Menghafal.
Lha kalo yang terakhir ini bisa sebagai saran paling baik bagi yang suka menghafal ayat-ayat  Al-Quran. Daripada buang waktu percuma kita bisa menambah perbendaharaan hafalan kita, atau kita mengulang hafalan kita sebelumnya agar tidak hilang dari ingatan kita. Okelah kalo begitu he...

Selanjutnya semua kembali kepada kita. Kalo kita ingin menjadi orang yang tidak merugi tentu kita bisa memilih aktivisa menunggu tersebut. Pilihlah sesuai dengan kemampuan, situasi dan keadaan kita. Selamat penjadi penunggu yang cerdas ya!.



Alamat Penulis
Riyadi Hidayat
Jl Tawes 3 no. 11 Perumahan Minomartani, Ngaglik, Sleman
HP : 08175425052

Tidak ada komentar:

Posting Komentar